Koperasi Tembakau di Prancak



Catatan: Yant Kaiy

Prancak merupakan sebuah desa yang masuk Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep. Dari dulu hingga sekarang, harga tembakau rajang di desa ini selalu lebih tinggi ketimbang di daerah lain. Itu semua karena persoalan taste (cita rasa) lebih baik. Tak berlebihan kalau pabrikan rokok raksasa berebut membelinya.

 

Meski demikian, permainan harga dari gudang pabrikan rokok tidak membuat hidup para petani tembakau sejahtera. Banyak diantara mereka merugi, hasil panen seringkali dibawah biaya yang mereka gelontorkan.

 

Modal para petani di Desa Prancak jadi besar karena mereka harus membeli air untuk menyiram tembakaunya. Kita tahu, belakangan ini hujan selalu tidak bersahabat. Saat hujan diharapkan turun pramusim tanam, justru turun pascapanen.

 

Tak belebihan kalau akhirnya para tokoh pemuda di Prancak menggagas berdirinya koperasi. Itu semata-mata ingin mengangkat kesejahteraan para petani tembakau. Tahun depan, bersiaplah gudang pabrikan rokok tidak mendapatkan tembakau Prancak.[]

 

Yant Kaiy, penjaga gawang apoymadura.com



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Soa-soal Bahasa Madura Kelas III

Soal dan Kunci Jawaban Bahasa Madura PAS Kelas IV SD

Soal-soal Bahasa Madura Kelas IV SD

Sosialisasi Persiapan Seleksi Kompetensi CPPPK 2024 Tahap II di SDN Pasongsongan 1 Sumenep

Imanur Maulid Efendi dan Ahmad Buhari: Pendamping Setia Guru Honorer Kecamatan Pasongsongan dalam Rekrutmen PPPK 2024

Kepala SDN Panaongan 3 Sumenep, Sibuk di Masa Libur Sekolah 2024

Apresiasi Tim Penilai Kinerja terhadap Kepala SDN Panaongan 3 dalam Program Literasi dan Numerasi

Kepedulian Agus Sugianto dalam Membantu Guru Honorer pada Seleksi PPPK Tahap 2

Dahsyat, Ramuan Banyu Urip Sembuhkan Segala Penyakit

Rapat KKKS Kecamatan Pasongsongan di SDN Panaongan 3: Apresiasi Prestasi Peserta Didik