Khitan Gratis di SDN Panaongan 3: Kolaborasi Sehat dengan Puskesmas Pasongsongan dan Kades Panaongan
Agus Sugianto berada di tengah-tengah para medis dari Puskesmas Pasongsongan. [Foto: Yant Kaiy] |
apoymadura.com - Khitan atau sunat merupakan salah satu prosedur medis yang memiliki banyak manfaat kesehatan. Melalui kerjasama antara SDN Panaongan 3, Kepala Desa Panaongan, dan Puskesmas Pasongsongan Sumenep, program khitan gratis telah dilaksanakan dan memberikan berbagai manfaat signifikan bagi para siswa dan masyarakat sekitar. Sabtu (22/6/2024).
"Dengan adanya program khitan gratis, siswa SDN Panaongan 3 mendapatkan kesempatan untuk menjalani prosedur ini tanpa biaya, pada akhirnya meningkatkan kesehatan dan kebersihan mereka," harap Kepala Puskesmas Pasongsongan, Ariyanis Rasdyahati, M.Kes.
Lantaran biaya untuk khitan bisa menjadi beban bagi beberapa keluarga, terutama yang memiliki keterbatasan finansial.
"Program khitan gratis ini membantu mengurangi beban tersebut dan memastikan bahwa semua anak memiliki akses yang sama terhadap perawatan kesehatan," terang Ariyanis.
Dari program sunat gratis ini, secara tidak langsung siswa dan orang tua mendapatkan edukasi mengenai pentingnya khitan dan kesehatan reproduksi.
"Edukasi ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang praktik kesehatan yang baik," ucap Ariyanis.
Harapan
"Kami berharap program khitan gratis ini bisa membangun rasa solidaritas dan kebersamaan di antara para siswa, orang tua, dan para guru," terang Agus Sugianto, Kepala SDN Panaongan 3.
Sebanyak 17 anak menjalani khitan dengan didampingi orang tuanya. Peserta khitan tidak hanya berasal dari sekolah SDN Panaongan 3 saja, tetapi ada yang berasal dari lembaga pendidikan lain.
"Kami ingin menjadikan bakti sosial ini sebagai wujud kebersamaan, sehingga masyarakat di sekitar kami menjadi merasa turut memiliki," damba Agus Sugianto.
Tidak jarang ada diantara sekolah yang kurang peduli dengan masyarakat di lingkungannya, sehingga lembaga pendidikan tampak eksklusif.
"Dengan kegiatan sosial ini kami mengharap ada nilai-nilai kebersamaan diantara kami," tandasnya. [k4iy]
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.