Penampilan Pass Band Meriahkan Acara Penutupan HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Pendopo Kecamatan Pasongsongan

Hut ri kemerdekaan ri ke-79
Camat Pasongsongan, Fariz Aulia Utomo. [Foto: Sury4]

apoymadura.com - Suasana meriah menyelimuti Pendopo Kecamatan Pasongsongan saat Pass Band, grup musik lokal yang terdiri dari para anak muda karang taruna Desa Pasongsongan.

Tampil di acara penutupan dan penyerahan hadiah berbagai kegiatan lomba HUT Kemerdekaan RI ke-79. Ahad malam (1/9/2024). 

Penampilan penuh semangat dari Pass Band berhasil menyita perhatian para penonton, termasuk Camat Pasongsongan, Fariz Aulia Utomo, yang memberikan apresiasi luar biasa atas penampilan para anak muda tersebut. 

Pass Band, yang beranggotakan pemuda-pemuda berbakat dari Desa Pasongsongan, mampu menghidupkan suasana dengan membawakan berbagai lagu yang mengusung tema perjuangan.

Camat Pasongsongan, Fariz Aulia Utomo, secara khusus dalam sambutan terakhirnya menyampaikan apresiasinya terhadap Pass Band. 

"Amazing! Saya salut dan bangga melihat pemuda-pemuda kita bisa tampil begitu memukau dan penuh semangat. Ini adalah bukti bahwa generasi muda Pasongsongan memiliki potensi besar untuk berkembang dan membawa nama baik daerah kita," ujarnya. 

Fariz juga berharap bahwa Pass Band akan terus berkarya dan menginspirasi pemuda lainnya ikut berkontribusi memajukan seni dan budaya di Kecamatan Pasongsongan.

Pass Band, dengan penampilan yang mengesankan pada acara ini, semakin mengukuhkan posisi mereka sebagai salah satu grup musik yang patut diperhitungkan di Kabupaten Sumenep. 

Kehadiran mereka menjadi bukti nyata bahwa seni dan budaya lokal masih hidup dan terus berkembang di tangan para pemuda kreatif.

Penampilan Pas Band di akhir acara benar-benar menjadi penutup yang manis, meninggalkan kesan mendalam di hati para penonton. 

Suasana kebanggaan tampak jelas di wajah setiap orang yang hadir, menandakan suksesnya peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Kecamatan Pasongsongan tahun ini. [Sury4]