Kata Sambutan Ketua DPP P-AP3I, Febborn Sangab, dalam Rakernas di Sumenep
Febborn Sangab (2 dari kiri) dan MS Arifin (3 dari kiri) dalam Rakernas P-AP3I di Pasongsongan. [Foto: Surya] |
apoymadura.com - Rakernas P-AP3I 2024 digelar di Pendopo Banyu Urip, Jalan Ki Abubakar Sidik, Desa/Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep. Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) P-AP3I, Febborn Sangab, memberikan kata sambutan yang penuh apresiasi cukup dalam. Sabtu (26/10/2024).
"Rakernas kali ini benar-benar berbeda dari sebelumnya. Begitu semarak dan penuh makna. Kami merasa bangga dan sangat mengapresiasi upaya yang telah dilakukan Ketua DPD P-AP3I Jawa Timur, Bapak MS Arifin, bersama timnya," ucap Febborn Sangab di hadapan para peserta Rakernas.
MS Arifin berhasil menghadirkan suasana yang begitu hangat dan meriah. Sangat bernilai karena ada pentas musik Tongtong, penampilan tari Muang Sangkal, dan musik akustik dari Pass Band.
Tidak hanya sekadar pertemuan tahunan, Rakernas ini juga menjadi ajang mempererat tali silaturahmi antar anggota P-AP3I di seluruh Indonesia. Menyatukan semangat agar pelayanan ke depan lebih maksimal.
Febborn Sangab juga memuji konsep acara yang dinilainya mampu membangun semangat kebersamaan dan gotong royong diantara anggota.
'Kami berharap, semangat Rakernas ini dapat kita bawa pulang dan kita teruskan di daerah masing-masing," tandas Febborn Sangab.
Dengan suksesnya penyelenggaraan Rakernas di Sumenep, Febborn Sangab berharap agar di masa depan, semangat yang sama dapat terus terjaga dalam setiap pertemuan P-AP3I, serta membawa dampak positif bagi seluruh anggotanya. [Surya]
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan sopan agar kita bisa memberikan pengalaman yang baik untuk pengunjung. Terima kasih.